Membangun Bersama Telepon Rakyat


Bagi yang sebelumnya sudah mengenal VoIP Rakyat, pasti sudah bisa langsung akrab dengan sebuah aplikasi Open Source baru besutan Anton Raharja yaitu "Telepon Rakyat". Telepon Rakyat merupakan layanan gratis dan terbuka kodenya yang bisa diakses dari teleponrakyat.id untuk kepentingan panggilan suara melalui media Internet. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang berbasiskan VoIP dengan menggunakan OpenSIPs sebagai gatewaynya. Dengan menggunakan Telepon Rakyat, anda bisa memakai domain anda sendiri untuk akses web dan akses melalui softphone nya. Diperkenalkan DCP dan DSS, DCP kepanjangan dari Domain Control Panel yaitu domain/subdomain anda yang anda pointingkan ke server peladen WEB Telepon Rakyat untuk mengakses tampilan panel web nya. Sedangkan DSS, kepanjangan dari Domain SIP Server merupakan domain/subdomanin organisasi anda yang pointing ke server peladen SIP untuk kepentingan di pasang di softphone klien atau anggota organisasi anda. Jadi pastikan anda sudah mempersiapkan dua buah domain atau subdomain untuk "bermain" dengan telepon rakyat, dan ingat semua ini gratis.
Bersama dengan Saung IT sebagai developer dan alpha tester Telepon Rakyat sudah bisa dipakai dan di coba bersamaan dengan acara GNOME Asian Summit kemarin di UI Depok. Dikutip langsung dari Founder Telepon Rakyat, Anton Rahardja.
Telepon Rakyat diharapkan bisa menjaring banyak komunitas yang punya budaya online, maksudnya komunitas yang memang terbiasa kongkow2 online. Komunitas2 tersebut apabila saat ini sudah bisa berbagi data2 melalui fb misalnya, atau forum atau mailing list, maka via Telepon Rakyat mereka bisa punya layanan voice sendiri.
Telepon Rakyat menghilangkan kebutuhan komunitas untuk mempunyai server sendiri, setup server sendiri, maintain server sendiri untuk hal seputar voice call, video call dan messaging via IP.
Tujuan paling akhir adalah telekomunikasi yang dibangun oleh seluruh komunitas yang tergabung di Telepon Rakyat.
Jadi seperti operator besar buatan sendiri.
Dan perlu diingat bahwa setiap yang mampu dapat saja membuat "Telepon Rakyat" sendiri karena source code dan pengetahuannya kita sebarkan pula.
Mengutip pak Onno: kita ingin biar pemerintah kasih kode area +62 sendiri buat VoIP
Mari bersama kita bangun Telepon untuk Rakyat.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Komunitas TIK Bandung Jawa Barat Indonesia © 2015 | Desain oleh Cheap TVS